Menikmati Air Terjun Kedung Kayang Dengan View Merbabu

April 25, 2020
Menikmati Air Terjun Kedung Kayang Dengan View Merbabu




Indonesia kaya akan bahasa, suku, tempat tempat indah dan wisata yang tak kalah dengan luar negeri. Jika kamu ingin berlibur ke Boyolali, Magelang dan wilayah sekitarnya. Ada tempat wisata anti mainstream yang umumnya di dominasi oleh wisata-wisata kekinian mengangkat konsep spot foto corner.

Coba kamu berkunjung wisata alam air terjun Kedung Kayang Magelang, lokasi destinasi wisata cukup strategis yakni diantara Kabupaten Magelang dan Kabupaten Boyolali, lebih tepatnya di desa Wonolelo Magelang dan Desa Klakah Boyolali. Keindahan yang dimiliki air terjun ini sangat eksotis, sehingga sangat cocok buat kamu hendak mencari ketenangan dan wisata terjaga kelestariannya.



Air Terjun Kedung Kayang ini mempunyai ketinggian  sekitar 40 meter, dengan memiliki volume air cukup tinggi. Kalau dikira-kira ya memiliki ketinggian sekitar 950 mdpl jika dihitung di atas permukaan air laut. Berada di ketinggian, kamu dapat menyaksikan kegagahan gunung Merapi dan Gunung Merbabu. Sehingga kamu bisa mengabadikan foto keindahan scene disana. Tak sampai disitu saja, sebab suasana alam begitu alami, sangat asri, dan tentunya memiliki hawa sejuk, nah hal itu membuat siapa pun betah berlama-lama disana.
 
Meskipun perjalanan untuk menuju Air Terjun Kedung Kayang ini butuh perjuangan yang lumayan berat seperti memperjuangkan pasangan kamu hehe. Baru baru ini ada spot foto yang dibangun mengusung tempat foto yang kekinian berupa gardu pandang yang keren dengan background alam yang sangat menawan dan membuatmu betah di tempat ini.

Tapi kamu tak perlu khwatir, karena setiap perjalananmu begitu berharga. Apalagi bila sudah sampai di lokasi, maka kamu dapat menyaksikan pemandangan alam yang hijau, air terjun yang menajubkan dengan view Merbabu pokoknya perjuanganmu itu terbayarkan dengan keindahannya.

Harga Tiket Masuk Air Terjun Kedung Kayang
- Retribusi : Rp 5.000 / orang 
- Motor : Rp 2.000 
- Mobil : Rp 5.000 
- Bus : Rp 10.000 

Jam Buka Air Terjun Kedung Kayang
- Pukul : 08.00 hingga 17.00 WIB

Lokasi Air Terjun Kedung Kayang
- Wonolelo, Sawangan, Magelang, Jawa Tengah 



Jangan lupa lihat artikel menarik lainnya di bawah ini yaa :

Birunya Air Terjun Kedung Pedut
Ngopi Santuy di Warung Kopi Merapi

Artikel Terkait

Previous
Next Post »